21 July 2022, 21:47 WIB

Hormati Totti, Dybala Tolak Jersey Nomor 10 AS Roma


Widhoroso |

SETELAH menyelesaikan transfernya ke AS Roma, Paulo Dybala ditawari jersey Nomor 10 milik klub Serie A Italia tersebut. Namun pemain Argentina itu menolaknya karena menghormati legenda klub Francesco Totti.

Dybala memilih untuk tetap memakai nomor 21 untuk musim mendatang, nomor yang sama dengan yang ia miliki di Juventus. Dybala ingin tetap berpegang pada 21, nomor yang melekat padanya, karena tahu tanggung jawab dan tekanan yang datang dengan jersey Nomor 10 di AS Roma.

"Direktur menyarankan agar saya mengambil nomor 10 yang sangat penting di sini untuk apa yang telah dilakukan Totti. Jersey itu harus tetap miliknya. Saya berterima kasih kepada mereka karena untuk jersey nomor seperti itu harus ada rasa hormat dan tanggung jawab," katanya.

"Mungkin suatu hari saya akan memakainya. Tapi hari ini saya senang dengan 21. Nomor ini sudah melekat kepada saya," imbuhnya

Dybala saat ini sudah berada di Portugal di mana Giallorossi mengadakan kamp pelatihan pra-musim mereka di bawah bimbingan pelatih Jose Mourinho. Setelah menandatangani kontrak tiga tahun dengan opsi untuk kontrak keempat, Dybala ingin sekali membawa AS Roma kembali ke Liga Champions setelah sukses di Liga Europa musim lalu. (Goal.com/OL-15)

BERITA TERKAIT