26 October 2021, 18:43 WIB

PSM Makassar Ditahan Imbang Persikabo


Akmal Fauzi |

PSM Makassar bermain imbang tanpa gol saat melawan Persikabo 1973 dalam laga pekan kesembilan Liga 1 2021 di Stadion Maguwoharjo, Sleman.

Pertandingan yang berlangsung pada Selasa (26/10) ini cenderung berjalan dengan tempo lamban di awal babak pertama. Kedua tim gencar membangun serangan, namun bola jarang masuk ke area penalti lawan masing-masing.

Adapun peluang terbaik diciptakan skuad Juku Eja pada menit ke-22. Zulkifli Syukur menendang bola dengan bebas di dalam kotak penalti Laskar Padjadjaran. Sayangnya, tendangan bek kawakan PSM Itu masih melambung di atas mistar gawang Syahrul Trisna.

Baca juga: Pelatih Sebut PSM Kalah dari Barito Putera karena Kurang Beruntung

Persikabo nyaris unggul pada awal babak kedua. Pemain asal Brasil Ciro Alves melepaskan tendangan bebas di depan kotak penalti, yang mengarah tepat ke pojok kiri atas gawang PSM Makassar. Beruntung Hilman Syah masih bisa menepis bola.

Masih tak puas dengan daya gempur timnya, pelatih Persikabo, Igor Kriushenko, memasukkan gelandang Andre Oktaviansyah. Serta, menarik Guntur Tri Aji pada menit ke-57. Dua menit berada di lapangan, Andre nyaris membuka keunggulan Persikabo.

Baca juga: Persija Telan Kekalahan Pertama Musim Ini dari Arema FC

Menerima umpan silang dari Pushnyakov, eks pemain Garuda Select itu melepaskan sundulan tanpa terkawal pemain belakang PSM Makassar. Sayangnya, sundulan Andre masih melambung di atas mistar gawang

Dua menit berselang, striker PSM Makassar, Anco Jansen, hampir mencetak gol. Peluang emas diciptakan Anco melalui sepakan keras dari dalam kotak penalti Persikabo. Namun, bola dari sepakannya membentur mistar gawang. 

Hingga wasit meniup peluit panjang, tidak ada gol tercipta. Diketahui, skor sama kuat 0-0 untuk menutup jalannya pertandingan.(OL-11)
 

BERITA TERKAIT