TIM pemenangan Prabowo Subianto bakal dibahas usai Partai Demokrat resmi mendukung Ketua Umum Partai Gerindra itu pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024. Hal itu terungkap saat SBY melakukan pertemuan di kediaman Prabowo, kawasan Hambalang, Jawa Barat.
"Nanti akan dibahas setelah acara (pertemuan) ini," kata Wakil Ketua Umum PAN Viva Yoga Mauladi di lokasi, Minggu, 17 September 2023.
Menurut Viva, pertemuan tersebut berlangsung hangat. Ia meyakini merapatnya Partai Demokrat bakal membawa kemenangan kepada Prabowo.
Baca juga: Demokrat Bakal ke KIM, PAN: Bisa Memperkuat Dukungan ke Prabowo
"Intinya bahwa suasana kebatinannya begitu hangat, penuh dengan kekeluargaan, dan saya rasa kalau kemudian ini disolidkan akan menjadi kekuatan besar untuk memenangkan Pilpres 2024," ujar Viva.
Sebelumnya, partai politik (parpol) Koalisi Indonesia Maju (KIM) yang terdiri dari PAN, Partai Golkar, Partai Gerindra, Partai Bulan Bintang (PBB), dan Partai Gelombang Rakyat (Gelora) Indonesia melakukan pertemuan bersama Partai Demokrat. Hadir pula Partai Prima, Partai Solidaritas Indonesia (PSI), dan Partai Garuda.
Baca juga: Demokrat Siap Gabung ke Koalisi Prabowo
Pertemuan tersebut terkait arah dukungan Partai Demokrat ke bakal calon presiden (capres) Prabowo Subianto.
(Z-9)