PANCASILA merupakan landasan ideologi masyarakat Indonesia. Pancasila berasal dari bahasa Sansekerta yaitu Panca dan Sila yang berarti lima dasar. Kali ini, kita akan membahas sila ke-3, Persatuan Indonesia dan contoh pengamalan sila tersebut.
Berdasarkan bpip.go.id, ada 7 butir pengamalan Pancasila Sila ke-3, yakin sebagai berikut:
- Mampu menempatkan persatuan, kesatuan, serta kepentingan dan keselamatan bangsa dan negara sebagai kepentingan bersama di atas kepentingan pribadi dan golongan.
- Sanggup dan rela berkorban untuk kepentingan negara dan bangsa apabila diperlukan.
- Mengembangkan rasa cinta kepada tanah air dan bangsa.
- Mengembangkan rasa kebanggaan berkebangsaan dan bertanah air Indonesia.
- Memelihara ketertiban dunia yang berdasarkan kemerdekaan, perdamaian abadi, dan keadilan sosial.
- Mengembangkan persatuan Indonesia atas dasar Bhinneka Tunggal Ika.
- Memajukan pergaulan demi persatuan dan kesatuan bangsa.
Baca juga: Ini Usulan Dasar Negara dari Soekarno, Soepomo, dan Muh Yamin di Sidang BPUPKI
Penerapan Sila ke-3 dapat diterapkan dalam kehidupan sehari-hari seperti di lingkungan Sekolah, Keluarga, dan Masyarakat. Menurut buku Pasti Bisa: Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan untuk SD/MI Kelas IV, seperti di bawah ini:
Contoh Pengamalan Pancasila Sila ke 3 di Lingkungan Masyarakat
- Mengembangkan perilaku hormat kepada orang yang lebih tua,
- Membantu berbagai kegiatan dalam bermasyarakat,
- Mengutamakan kepentingan bersama daripada kepentingan peribadi atau golongan,
- Mematuhi hukum dan norma yang berlaku di masyarakat,
- Tidak merendahkan suku, agama, ras, dan budaya orang lain,
- Menumbuhkan rasa senasip dan sepenangungan dalam masyarakat,
- Membantu warga yang sedang kesusahan,
- Memelihara ketertiban dan persatuan di lingkungan masyarakat.
Baca juga: Lagu Garuda Pancasila: Pencipta, Lirik, dan Makna yang Terkandung
Contoh Pengamalan Pancasila Sila ke 3 di Lingkungan Keluarga
- Patuh kepada kedua orangtua,
- Giat belajar agar dapat membanggakan keluarga,
- Membanggakan keluarga,
- Mengembangkan perilaku hormat kepada anggota keluarga yang lebih tua,
- Membantu kegiatan dalam keluarga,
- Menghargai anggota keluarga yang lebih muda,
- Selalu menjaga kerukunan dengan sesama anggota keluarga.
Baca juga: Penerapan Pancasila hadirkan Budaya Digital yang Baik
Contoh Pengamalan Pancasila Sila ke 3 di Lingkungan Sekolah
- Menjaga kerukunan dan kekompakan dengan teman di sekolah,
- Berteman dengan siapa saja tanpa membeda-bedakan,
- Membantu kegiatan di sekolahan,
- Menunjukkan sikap toleran kepada semua warga di sekolah,
- Menghormati teman dan guru, dan tidak membeda-bedakan suku, agama, dan antar golongan,
- Memelihara ketertiban dan persatuan di lingkungan sekolah.
Setelah membaca butir-butir dan penerapan Sila ke-3, sudah sepatutnya kita mengaplikasikannya di kehidupan sehari-hari kita untuk mengamalkan fungsi dari Pancasila sebagai dasar Negara Kesatuan Republik Indonesia. (OL-1)