TUNGGAL putra Indonesia Anthony Sinisuka Ginting mendapat modal berharga mengarungi All England 2023 usai melewati babak pertama.
Berhadapan dengan HS Prannoy di babak kedua atau 16 besar, Kamis (16/3) besok, Ginting mematangkan mental.
"Kalau sudah turnamen berjalan seperti ini yang bisa disiapkan hanya mental dan strategi permainan. Kalau untuk fisik dan lain-lainnya mungkin sudah tidak bisa dibangun. Sejauh ini, persiapan saya sudah cukup baik," ucap Ginting.
Baca juga: Ginting Ungkap Kunci Kemenangannya Atas Kantaphon di All England
Ginting mengawali babak pertama dengan kemenangan dua gim langsung melawan pemain Thailand, Kantaphon Wangcharoen, pada laga 32 besar.
Kemenangan itu membuat Ginting maju ke babak 16 besar menghadapi Prannoy HS. Sejauh ini keduanya bertemu tiga kali dan Prannoy unggul 2-1. Di pertemuan terakhir dengan wakil India itu, Ginting menyerah 19-21, 21-19, 18-21 di semifinal Swiss Terbuka 2022.
Baca juga: Anthony Ginting Mulus Maju ke 16 Besar All England
Ginting berhasrat memperbaiki rekor pertrmuannya dan tak ingin mengulang kekalahan. Evaluasi penuh dan penyiapan strategi dengan pelatih menjadi fokus.
"Saya akan diskusi dengan pelatih dan teman-teman di tunggal putra bagaimana strategi melawan Prannoy," kata Ginting.
Baca juga: Hore! Ginting dan Bagas/Fikri Menang di Babak Pertama All England 2023
Ginting mengakui semua pemain termasuk dirinya sangat berambisi untuk menjadi juara di All England. Sebab itu, dia mengantisipasi setiap laga potensial berjalan ketat.
"Bukan hanya saya, semua pemain pasti ingin dapat hasil maksimal apalagi juara di sini. Maka dari itu, semua pertandingan yang saya lalui akan sangat ketat," ungkapnya. (PBSI/Dhk/S-4)