28 November 2022, 17:42 WIB

Disambut Antusiasme Tinggi, Turnamen Livin by mandiri 3x3 Tahun Depan akan Ada Tur Luar Negeri


Mediaindonesia.com |

PERHELATAN The Finals Livin by Mandiri Indonesia 3x3 Tournament 2022 yang berlangsung di Cilandak Town Square, 26-27 November, menuai antusiasme tinggi dari publk. Banyak pengunjung Citos ikut menonton turnamen kelompok umur U-18 dan U-23 tersebut.

"Ini kegiatan yang sangat bagus. Berguna bagi anak-anak muda. Ini pertama kali saya lihat ada turnamen basket 3x3 saat berkunjung di Citos. Saya berharap kegiatan seperti ini bisa diselenggarakan di mana-mana karena bagus untuk ekosistem bolabasket 3x3," jelas Camille Benedetto dari Perancis yang sedang mencari makan siang di Citos bersama keluarga. 

Sebanyak 32 tim terbaik dari masing-masing provinsi bertanding di bakal The Finals turnamen yang digelar atas kerja sama Supersport Sensation (SSS) International, PP PERBASI, dan disponsori oleh Bank Mandiri tersebut.

Perjuangan mereka ke "The Finals" berawal dari penyisihan kota yang diputar di Jakarta pada 17 Maret lalu. Kemudian bergeser ke Jawa Barat, Jawa Tengah, dan Jawa Timur. Total turnamen edisi perdana ini diramaikan 3.231 atlet dari 839 tim di Indonesia. 

Kayla Fakhira, pemain dari SMAN 3 Cibinong mengaku sangat senang dengan turnamen ini. Apalagi selama di "The Finals" semua fasilitas disiapkan oleh panitia penyelenggara. Mulai dari penginapan, akomodasi, dan makan. 

"Fasilitas ini sangat membantu. Jauh dari Bogor. Jadi kalau dikasih penginapan di Jakarta bagus. Fasilitas yang diberikan oke, sangat membantu. Pertemuan dengan tim-tim dari daerah lain juga membuat saya menambah teman. Kami bisa kenalan dan ngobrol juga," ujar Kayla.

Vice President KC Jakarta Bank Mandiri Dini Erlinda mengaku bangga atas terlaksananya kegiatan itu hingga akhirnya mendapatkan sang juara nasional di masing-masing kategori. Ia menegaskan Bank Mandiri akan selalu mendukung setiap kegiatan anak bangsa, terutama bolabasket.

Baca juga : Presiden Serahkan Bonus Rp309 Miliar kepada Atlet ASEAN Para Games

"Saya bangga berada di sini, di tengah anak-anak muda hebat Indonesia. Pastinya Bank Mandiri akan siap support untuk setiap aktifitas kegiatan anak Indonesia. Setelah perjalanan panjang beberapa bulan, Mandiri senang support kegiatan ini bahkan nanti kalau perlu ke luar negeri," terang Dini.

Direktur PT SSS International Azwan Karim mengatakan, potensi mencari pengalaman bertanding ke luar negeri sangat terbuka. Tapi kesempatan itu bukan rangkaian dari pelaksanaan tahun ini melainkan seri tahun depan.

"Tahun depan, setelah melakukan pembicaraan bahwa 2023 akan kita gelar lagi. Jadi harus latihan keras lagi dengan begitu tahun depan bisa lebih diperlihatkan lagi. Bahkan ada kemungkinan kita akan ikut challenger di Asia Tenggara, Asia atau bahkan di ajang internasional, seperti ke Eropa. Ini karena kita ingin parameter tidak hanya di Indonesia tapi juga ingin tahu level kita dimana," jelas Azwan.

Karena program ini untuk membantu PP PERBASI menyiapkan talenta-talenta muda, Azwan melibatkan tim pencari bakat (talent scouting). Sehingga bakat yang ditemukan juga akan terpantau oleh federasi yang bertanggung jawab terhadap basket nasional.

"Untuk season depan yang akan dimulai Februari, kami akan coba laksanakan di luar Jawa. Ada Bali dan Sumatera masuk nominasi. Kami ingin membantu menyajikan pemain potensial hingga ke daerah," jelas Azwan. 

Mochammad Reza, Event Manager Togo, mengapresiasi terselenggaranya turnamen basket 3x3 ini. Rencana menggelar Livin by Mandiri Indonesia 3X3 Tournament sampai ke luar Jawa disambut baik. 

"Kami senang menjadi bagian dari kegiatan ini karena sesuai dengan market Togo untuk anak muda yang aktif. Ke depan kami sangat senang jika jangakauan kegiatan bisa diperluas lagi. Tidak hanya di Jawa. Ini sesuai dengan misi Togo yang menjangkau semua masyarakat di Indonesia," jelas Reza. (RO/OL-7)

BERITA TERKAIT