19 July 2021, 06:05 WIB

Jadi Juara di Reli Estonia, Rovanpera Jadi Juara Termuda di WRC


Basuki Eka Purnama |

PEMBALAP Finlandia Kalle Rovanpera menjadi juara Kejuaraan Reli Dunia (WRC) termuda setelah menjadi juara di Reli Estonia, Minggu (18/7).

Pembalap berusia 20 tahun itu unggul hampir 1 menit dari pembalap Hyundai Craig Breen dan memecahkan rekor, yang sebelumnya dipegang pembalap Finlandia lainnya, Jari-Matti Larvala, yang kini menjadi bos Rovanpera di tim Toyota, yang memenangi balapan WRC pertamanya saat berusia 22 tahun, 2008 lalu.

Mantan pembalap Skoda itu didampingi ayahnya Harri, yang pernah sekali memenangi balapan WRC, di garis finis.

Baca juga: Insiden Dengan Vestappen, Hamilton: Saya Tidak Lakukan Kesalahan

"Ini adalah hal yang istimewa namun saya tidak terlalu peduli dengan rekor," ungkap Rovanpera.

"Meski begitu, rasanya luar biasa ketika Jari-Matti menggatakan dia memang menginginkan saya memecahkan rekor miliknya. Hal itu sangat berarti."

"Hari ini, saya hanya mempertahankan kecepatan dan memastikan diri tidak melakukan kesalahan. Semuanya berjalan dengan sangat baik."

"Anehnya, saya sama sekali tidak merasakan tekanan apa pun. Saya membalap dengan tenang dan menyenangkan. Saya hanya lega akhirnya bisa menang."

"Saya tidak perlu menangis, ayah saya sudah melakukannya dengan baik untuk saya," lanjutnya.

Pembalap Hyundai asal Belgia Thierry Neuville finis ketiga, 1 menit dan 12 detik di belakang Rovanpera.

Juara dunia tujuh kali Sebastien Ogier, meski hanya finis keempat, memperlebar jaraknya di klasemen pembalap menjadi 37 poin atas rekannya di Toyota, Elfyn Evans yang finis kelima. (AFP/OL-1)

BERITA TERKAIT