28 May 2023, 13:19 WIB

Aksi Pungut Sampah Pramuka Gugus Depan SMAN 1 Solor Selatan


Fransiskus Gerardus Molo |

AKSI nyata ditunjukkan anggota Pramuka Gugus Depan SMAN 1 Solor Selatan, Flores Timur, NTT, sebagai bentuk pengamalan dasa darma kedua, yaitu cinta alam dan kasih sayang sesama manusia. Aksi ini merupakan program rutin yang dijalankan oleh anggota Pramuka Gugus Depan SMA Negeri Satu Solor Selatan.

Selain anggota pramuka, aksi ini dilaksanakan orang Muda Katolik Desa Lewohedo dan anak-anak Sekami Sekar Stasi Kristus Raja Lewohedo. Kegiatan aksi pilih sampah ini menyasar fasilitas umum yakni Pasar Podor dan pesisir pantai hingga Pelabuhan Podor Pulau Solor. 

"Pembina Pramuka, Yustina Kukun, mengatakan aksi ini sebagai bentuk kepedulian terhadap banyaknya sampah yang dibuang masyarakat dan para pedagang," ujarnya kepada Metro TV, Minggu, (28/5/2023). Ia mengajak kepada semua pihak agar menjaga lingkungan dengan menghentikan membuang sampah plastik sembarangan karena sampah plastik yang dibuang akan berujung ke laut dan merusak habitat.

Baca juga: BNNP Babel Gagalkan Peredaran 7,5 Kg Ganja

"Iya, kami mengajak kepada seluruh masyarakat dan para pedagang agar minimal mengemas sampahnya pada wadah dan meletakkan dalam satu tempat agar sampah tidak berserakan," kata Yustina di Podor Solor Selatan. Menurut Yustina,  menjaga kebersihan merupakan kewajiban bersama. "Karenanya, mari kita bersama-sama mengubah perilaku membuang sampah sembarangan," kata dia. (Z-2)

BERITA TERKAIT