APLIKASI Samsat Digital Nasional (SIGNAL) yang iluncurkan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo di Bandung, pada 14 Maret 2023, diharapkan semakin memberi manfaat bagi masyarakat.
SIGNAL merupakan aplikasi penyelenggara proses layanan Pengesahan STNK Tahunan, Pembayaran Pajak Kendaraan Bermotor (PKB) dan Pembayaran Sumbangan Wajib Dana Kecelakaan Lalu Lintas Angkutan Jalan (SWDKLLJ) secara digital.
Polri pun menyiapkan rangkaian sosialisasi yang akan digelar di enam provinsi, yakni di Daerah Istimewa Yogyakarta, Banten, DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah dan Jawa Timur, pada 17-19 Maret.
Baca juga : Aplikasi Signal Diluncurkan, Polri Gelar Sosialisasi Lewat Signal Weekenders di 6 Provinsi
Sosialisasi bertema SIGNAL Weekenders itu akan dimulai di Yogyakarta dan melibatkan UMKM yang bergerak dibidang jual beli suku cadang dan aksesoris kendaraan bermotor. Tentunya, mereka akan menawarkan promo diskon yang menarik.
Para pengunjung maupun komunitas terkait kendaraan bermotor juga dapat berpartisipasi dalam beragam program program menarik diantaranya, Bazaar UKM yang akan menawarkan produk-produk lokal, modif Show dari motor-motor dari berbagai kategori, freeStyle atraksi keahlian mengendarai sepeda motor, Sunday Morning Ride berkeliling kota, diskusi, dan kick off meeting.
Baca juga : Ini Cara Membayar Pajak STNK Kendaraan Bermotor
Dalam event itu, tim SIGNAL akan hadir secara langsung untuk berkomunikasi dan berkoordinasi dalam menjawab pertanyaan para wajib pajak yang hadir dalam acara ini.
SIGNAL Weekenders juga menghadirkan Dirlantas Polda DIY, Kepala BPKA DIY dan Kepala PT. Jasa Raharja Cabang DIY.
Dengan kehadiran pejabat penting tersebut, diharapkan pemahaman masyarakat terkait pentingnya taat bayar pajak kendaraan bermotor dan kemudahan menggunakan aplikasi SIGNAL dapat lebih meningkat. (RO/Z-5)