18 May 2022, 12:40 WIB

Oknum Polisi di Sikka Aniaya Selingkuhan Karena Minta Putus


Gabriel Langga |

OKNUM anggota Polres Sikka berinisial R menganiaya selingkuhannya berinisial N, karena N minta hubungan terlarangnya diakhiri. Akibat penganiayaan tersebut N dilarikan ke RSUD TC Hillers Maumere, Kabupaten Sikka, Nusa Tenggara Timur, Rabu (18/5)

Dari pantauan mediaindonesia.com, di RSUD TC.Hillers Maumere, pelipis wajah korban mengalami luka robek serius hingga harus mendapatkan jahitan. Terlihat sejumlah anggota Polres Sikka turut mendampingi N. Usai diobati, N melaporkan kasus penganiayaan di SPKT Polres Sikka.

Kepada media indonesia.com, N menuturkan, dirinya merupakan selingkuhan dari anggota polisi R yang berdinas di Polres Sikka. Dalam perjalanan asmaranya, pelaku sering semena-mena dan mengancamnya. Tak kuat menahan derita, N memilih untuk memutuskan hubungan asmara terlarang ini.

"Saya tidak mau lagi dengan R. Tetapi dia terus mengejar-mengejar saya dan terus mengancam. Bahkan pelaku pernah mengancam saya dengan pisau. R ini sudah memiliki istri sah," ungkap N sembari memegang lukanya yang robek akibat pukulan R.

Saat kejadian, jelas N, dirinya sedang tidur di dapur salah satu cafe yang ada di Waioti, Kecamatan Alok Timur. Tiba-tiba pelaku datang dengan alasan untuk cas handphone tetapi malah pelaku memukul dirinya.

"Saya posisi tidur. Tiba-tiba pelaku masuk bilang mau cas handphone. Tetapi pelaku malah menarik saya dan langsung pukul saya. Pelaku dalam kondisi mabuk. Usai pukul saya pelaku langsung pergi," ungkapnya.

Ia pun mengaku pelaku merupakan seorang polisi yang bertugas di Polres Sikka. " Kasus penganiayaan ini saya sudah laporkan ke Polisi dan saya langsung dibawah oleh anggota polisi ke rumah sakit untuk melakukan visum," ujar korban ini.

Sementara itu, Kabag Humas Polres Sikka, Iptu Margono membenarkan peristiwa tersebut. Oknum polisi tersebut juga sudah diamankan. "Pelaku sudah kita amankan. Kita bakal proses," janjinya. (OL-13)

Baca Juga: Ganjar Minta Peternak Segera Melapor Jika Sapinya Tunjukkan Gejala PMK

BERITA TERKAIT