Gempa berkekuatan 6,8 Skala Richter melanda Tajikistan timur, Kamis (23/2). Menurut Badan Survei Geologi AS (USGS), gempa terjadi sekitar pukul 5:37 waktu setempat (0037 GMT) pada kedalaman sekitar 20,5 kilometer (12,7 mil). Gempa susulan berkekuatan 5,0 SR melanda daerah itu sekitar 20 menit setelah gempa awal.
Belum diketahui kerusakan akibat gempa tersebut. USGS memperkirakan kemungkinan sedikit atau tidak ada populasi yang akan terkena tanah longsor akibat gempa tersebut. Pusat gempa tampaknya berada di Gorno-Badakhshan, wilayah timur semi-otonom yang berbatasan dengan Afghanistan dan Tiongkok, yang minim penduduk.
Sementara itu, televisi pemerintah Tiongkok, CCTV melaporkan kekuatan gempa yang terjadi Kamis di dekat perbatasan Daerah Otonomi Uighur Xinjiang, Tiongkok dan Tajikistan sekitar pukul 8:37 pagi (0037 GMT), adalah 7.3 SR.
Pada 2021 lalu, gempa berkekuatan 5,9 SR juga terjhadi di Tajikistan timur dan menyebabkan lima orang tewas. (AFP/M-3)