Presiden Amerika Serikat (AS) Joe Biden mengimbau jajaran gubernur dari Partai Republik dan juga Demokrat bekerja sama dalam mengatasi perbedaan politik. Itu demi meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan membangun kembali perekonomian nasional pascapandemi Covid-19.
Berbicara dalam jamuan makan malam di Gedung Putih, yang dihadiri Wakil Presiden Kamala Harris dan 31 gubernur, Biden mengatakan bahwa pengesahan undang-undang tentang investasi infrastruktur dan pembuatan semikonduktor dalam negeri oleh Partai Republik dan Demokrat adalah bukti dari beberapa kemajuan bipartisan.
"Saya harap kita akan bisa bersikap sedikit tidak partisan dan mengerjakan beragam hal yang benar-benar dapat kita lakukan bersama demi mengubah kehidupan banyak orang," kata Biden.
Ia mengaku masih siap untuk bertarung di parlemen. Biden meyakini Partai Republik dan Demokrat tidak akan selalu setuju atas segala sesuatu. "Tetapi ketika mereka bekerja sama, itu akan membuat perbedaan," jelasnya.
Gubernur asal Republik di Utah sekaligus Wakil Ketua Asosiasi Gubernur AS Spencer Cox mengatakan bahwa jamuan makan malam Republik dan Demokrat di Gedung Putih merupakan sesuatu yang sangat simbolis.
Cox menambahkan, ia yakin mayoritas warga AS ingin melihat lebih banyak lagi kolaborasi bipartisan di seluruh spektrum politik. "Inilah yang hilang di negara kita," ujar Cox,
Dia menambahkan bahwa, sulit untuk saling membenci jika selalu hadir saling berdekatan. Politisi yang tidak hadir dalam jamuan makan malam itu adalah Gubernur Florida Ron DeSantis yang juga dari Republik. Ia menentang agenda Biden di berbagai bidang, mulai dari keamanan senjata hingga hak LGBTQ.
Semua hadirin dalam pertemuan itu juga mendapatkan hiburan berupa yang dibawakan penyanyi country-western Brad Paisley dengan lagu berjudul American Saturday Night. Ia memberi tahu hadirin bahwa dirinya telah mengganti baris kedua dari lirik lagu tersebut karena ada kata Rusia di dalamnya.
Undang-undang bipartisan yang disahkan tahun lalu menjadi momen penting bagi ekonomi AS, ucap Gubernur New Jersey Chris Murphy, seorang Demokrat.
Ia mengatakan kemampuan negara-negara bagian AS untuk bekerja sama dalam mengatasi beragam isu lain, termasuk kesehatan mental, membantah narasi bahwa politik telah benar-benar memecah belah. (Malay Mail/OL-12)