SEMARAK HUT ke-20 Keluarga Besar Putra Putri Polri (KBPP Polri) di Gelora Bung Karno (GBK) Senayan, Jakarta, Minggu (5/3) berlangsung meriah. Kegiatan diikuti anggota KBPP Polri dan masyarakat umum.
Sejumlah acara digelar sejak pagi pukul 05.30 WIB hingga pukul 12.00 WIB, antara lain Fun Walk, Aerobik Zuma Bollywood, Line Dance, Pengundian Door Prize, dan semua peserta dapat menikmati Festival Soto Nusantara, dan lainnya. Pemotongan kue ulang tahun KBPP Polri dilakukan oleh Ketua Umum KBPP Polri Dr Evita Nursanty, MSc.
Dalam sambutannya Evita mengatakan Semarak HUT ke-20 KBPP Polri di GBK dan berbagai rangkaian kegiatan lain dalam Bulan Bakti KBPP Polri merupakan bentuk syukur dan terima kasih kepada seluruh anggota KBPP Polri serta masyarakat atas dukungan yang diberikan kepada KBPP Polri di seluruh Indonesia.
"Kami ingin mengucapkan syukur atas semua dukungan yang diberikan kepada KBPP Polri. Sekaligus menyampaikan komitmen kami untuk mendukung berbagai agenda kebangsaan kita. mulai dari Pemilu, IKN Nusantara, percepatan pemulihan ekonomiM dan lainnya," kata Evita.
Evita menyerukan kepada semua anggota KBPP Polri di seluruh IndonesiA untuk terus berkontribusi dalam membantu pemerintah, Polri dan masyarakat sesuai dengan tujuan berdirinya KBPP Polri 20 tahun lalu, antara lain menggalang persatuan dan kesatuan, mengembangkan semangat pengabdian sebagai wujud cinta tanah air, untuk kesejahteraan serta mengembangkan misi Polri.
"Melalui peringatan HUT dan Bulan Bakti KBPP Polri ini, kehadiran KBPP Polri semakin dirasakan manfaatnya bagi masyarakat di seluruh Indonesia," sambungnya.
Dalam rangkaian acara HUT ke-20 KBPP Polri, sebelumnya diadakan ziarah ke Makam Pahlawan Kalibata yang dilanjutkan dengan Syukuran HUT ke-20 KBPP Polri di Balai Tetap Setia, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Rabu (1/3). Juga digelar kegiatan lain seperti Road to HUT KBPP Polri ke-20 berupa Bulan Bakti KBPP Polri yang berlangsung 1 Maret 2023 hingga 31 Maret 2023, meliputi kegiatan Apel Siaga, Lomba Vlog, kunjungan ke Lapas Wanita dan Anak, serta pemberian bantuan sosial sembako di Jakarta Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi (Jabodetabek), dan lainnya yang melibatkan pengurus pusat hingga daerah di seluruh Indonesia.
KBPP Polri resmi berdiri pada Munas I, 1 Maret 2003 di Sukabumi berdasarkan Telegram Kapolri Nomor T/219/IX/2001. KBPP Polri berada di bawah pembinaan Kapolri. (RO/OL-15)