INDUSTRI perfilman Indonesia pada beberapa tahun terakhir mengalami pertumbuhan yang signifikan. Namun, secara ekosistem dan industri masih banyak hal yang membutuhkan perbaikan. Salah satu aspek kuncinya ialah sumber daya manusia dan kurikulum pendidikan film yang memadai.
Dengan latar belakang itu, Wahana Kreator dan SMK Negeri 41 Jakarta melakukan penandatanganan kerja sama hari ini di Aula SMK Negeri 41 Jakarta. Ini merupakan kerja kolaborasi pertama untuk melaksanakan kelas industri di bidang perfilman yang berfokus pada penulisan skenario yang akan dlakukan selama dua semester di 2023.
Upaya perbaikan ekosistem perfilman telah dilakukan melalui rangkaian FGD yang diselenggarakan secara intensif oleh Kemendikbudristek dengan Wahana Kreator serta insan perfilman Indonesia sejak awal 2022. Dari rangkaian FGD tersebut ditemukan bahwa SDM yang tersedia untuk memenuhi kebutuhan ekosistem perfilman masih terbatas. Selain itu, masih terdapat ketimpangan di bidang edukasi karena kurikulum yang diberikan seringkali kurang relevan dengan kebutuhan ekosistem perfilman terkini.
Merespons kondisi tersebut, SMK Negeri 41 Jakarta kemudian mengajukan kebutuhannya untuk berkolaborasi menciptakan pilot project kelas kerja sama industri film bersama dengan Wahana Kreator Nusantara. Menurut Orchida Ramadhania, Head of Government and External Relations Wahana Kreator, kolaborasi antara SMK Negeri 41 dengan Wahana Kreator sebagai perwakilan industri ini menjadi mungkin untuk diwujudkan karena dukungan negara melalui Kemendikbudristek, terutama Direktorat Perfilman, Musik, dan Media, Dirjen Kebudayaan secara konsisten selama ini.
Untuk selanjutnya, kolaborasi ini akan dijalankan oleh Wahana Edukasi, yayasan pendidikan yang merupakan sayap dari Wahana Kreator dan selama ini bergiat memberikan materi pendidikan nonformal terkait penulisan skenario serta aspek perfilman lain. Wahana Edukasi telah secara konsisten memberikan kelas baik offline maupun online dengan ribuan alumni sebagai lulusannya. Penandatanganan kerja sama antara SMK Negeri 41 Jakarta dengan Wahana Kreator merupakan tonggak penting kolaborasi nyata antara pendidikan vokasi dengan industri perfilman Indonesia.
"Infrastruktur yang memadai sangat dibutuhkan untuk mendukung regenerasi kreator Indonesia. Hal ini menjadi pembaruan untuk industri dan kolaborasi ke sekolah dalam rangka regenerasi dan perbaikan tersebut," tambah Salman Aristo, CEO Wahana Kreator, dalam keterangan tertulis, Selasa (10/1).
Kepala SMK Negeri 41 Jakarta Yuli Rahayu mengimbuhkan pihaknya sebagai lembaga pendidikan yang menghasilkan tamatan yang siap kerja sangat membutuhkan peranan industri guna membekali serta memperkaya kompetensi lulusan sesuai dengan kebutuhan industri. Dari keinginan meningkatkan kualitas tamatan pada kompetensi keahlian Desain Komunikasi Visual inilah sekolah bermitra dengan Wahana Kreator. Diharapkan dari kerja sama ini akan menghasilkan tamatan yang memiliki kompetensi sesuai dengan kebutuhan industri, terutama industri perfilman.
Kolaborasi yang dilakukan dengan para praktisi dari Wahana Kreator diharapkan dapat memberikan pemahaman yang lebih baik terkait ekosistem industri bagi para siswa SMK Negeri 41 Jakarta. Selain itu, diharapkan lahir lebih banyak generasi baru untuk memenuhi kebutuhan industri kreatif, khususnya perfilman Indonesia. (OL-14)