31 May 2023, 15:31 WIB

Park Gyu-young Jadi Influencer di Serial Original Netflix Celebrity


Joan Imanuella |

AKTRIS Park Gyu-yung menjadi pemeran utama wanita bernama Seo Ah-ri, di drama terbaru Netflix Celebrity. Drama ini bercerita tentang seorang wanita muda yang mendapatkan ketenaran besar sebagai influencer SNS. 

Namun, suatu hari, dia mengadakan siaran langsung (live streaming) dan mengejutkan dunia dengan mengumumkan bahwa dia telah dibunuh. Ia mengungkap pembunuhnya melalui SNS dengan mengungkap bagian belakang budaya selebriti yang gelap dan tersembunyi.

Bersama Park Gyu-young, Minhyuk CNBlue yang berperan sebagai Han Jun-kyung, konglomerat generasi ketiga yang tertarik pada Seo Ah-ri, Lee Chung-ah yang kembali ke layar kaca sebagai wanita yang diinginkan semua orang, Yoon Si-hyun, Lee Dong-gun berperan sebagai suami Yoon Si-hyun dan presiden firma hukum raksasa, Jin Tae-jeon, dan yang tak kalah pentingnya, Jeon Hyosung berperan sebagai mantan sahabat Ah-ri/pemilik merek fesyen, Oh Min-hye.

Baca juga: Rekomendasi 10 Film Netflix Terbaik dengan Rating Tinggi di Tomatoes dan IMDb

Teaser Celebrity dibuka dengan Seo A-ri yang dikerumuni oleh penggemar saat dia memasuki sebuah acara. 

“Ketenaran adalah cek kosong. Jika Anda memilikinya, dunia akan meninggikan Anda, apa pun yang Anda lakukan,” terdengar suara sebagai narasi di awal klip tersebut.

Baca juga: Menduduki Puncak Peringkat Netflix, The Glory Part 2 Ditonton 123 Juta Jam

“Dunia di mana ketenaran bisa menghasilkan lebih banyak uang,” lanjut suara itu. 

Influencer di serial ini menampilkan gaya hidup orang kaya dan terkenal, saat mereka menyiarkan langsung acara mereka, menjual produk secara online, dan banyak lagi.

Hal yang paling mengejutkan, Seo A-ri memberi tahu dunia bahwa dia sudah mati dalam video yang tampaknya telah direkam sebelumnya, sementara sesama selebritasnya bereaksi. "Apakah kamu tidak ingin tahu [siapa yang membunuhku]?" tanyanya, diikuti dengan montase cepat adegan mendebarkan, termasuk kecelakaan mobil.

Teaser tersebut juga menampilkan cameo dari Yuqi dari girl grup K-pop (G)I-Dle. Saat ini tidak jelas apakah penyanyi tersebut akan memainkan peran yang lebih besar dalam serial tersebut. 

Serial ini pertama kali diumumkan pada bulan Januari, ketika Netflix meluncurkan film dan drama Korea untuk tahun 2023. Selain Celebrity, layanan streaming ini juga akan merilis musim baru daama hit Sweet Home dan D.P.

Awal bulan ini, Netflix juga merilis trailer pertama untuk serial K-drama original lainnya yang akan datang, Bloodhounds. Acara ini akan dibintangi oleh Woo Do-hwan dan Lee Sang-yi sebagai dua petinju muda yang memasuki dunia rentenir yang berbahaya.

Celebrity dapat kamu saksikan di aplikasi streaming berbayar Netflix pada 30 Juni mendatang. (Z-10)

BERITA TERKAIT