SALAH satu anggota BTS, boyband asal Korea Selatan, Suga, akan menggelar rangkaian konser solo bertajuk SUGA | Agust D Tour di beberapa negara, termasuk di Indonesia yang akan berlangsung 26-28 Mei 2023 di ICE BSD Hall 5-6, Tangerang, Banten.
iMe Indonesia sebagai promotor telah merilis harga tiket sekaligus seat plan konser tersebut pada sosial media mereka. Penjualan tiket akan dibuka pada Senin (27/03) (ARMY membership presale) dan 28 Maret (general onsale).
Baca juga : Empat Member BTS Nonton Konser Harry Styles di Korea
Berikut ini kategori tempat duduk dan tiket konser Suga BTS
- VIP (standing): Rp3.500.000
- Cat 1 (standing): Rp3.100.000
- Cat 2 (standing): Rp2.200.000
- Cat 3 (seating): Rp2.800.000
- Cat 4 (seating): Rp1.700.000
- Cat 5 (seating): Rp1.350.000
Jadwal pembelian tiket untuk masing-masing hari pertunjukan adalah sebagai berikut.
Senin, 27 Maret 2023 untuk ARMY membership presale:
- Day 1 (26 Mei 2023) tiket dijual di jam 10.00-22.00 WIB
- Day 2 (27 Mei 2023) tiket dijual di jam 12.00-22.00 WIB
- Day 3 (28 Mei 2023) tiket dijual di jam 14.00-22.00 WIB
Selasa, 28 Maret 2023 untuk general onsale (penjualan umum):
- Day 1 (26 Mei 2023) tiket dijual di jam 10.00 WIB
- Day 2 (27 Mei 2023) tiket dijual di jam 12.00 WIB
- Day 3 (28 Mei 2023) tiket dijual di jam 14.00 WIB
Harga tiket tersebut belum termasuk pajak 15% dan biaya tiket. Adapun untuk tiket VIP akan mendapatkan benefit berupa soundcheck pass (lanyard dan PVC card) serta photocards.
Semua tiket standing akan mendapat queue number (QN) dan tiket seating akan mendapatkan nomor kursi. Kemudian, satu ID hanya dapat digunakan untuk membeli maksimal 2 tiket/hari pertunjukan.
Jakarta akan menjadi kota pertama di Asia yang akan Suga datangi setelah konser sebelumnya di Amerika Serikat pada 26 April-17 Mei 2023. (Z-5)