KEMBALI lagi ke 2017, Pixar merilis film Coco yang mendapatkan penghargaan Oscar sebagai film animasi terbaik. Di film itu, terdapat karakter nenek tua yaitu Mama Coco yang merupakan nenek dari sang karakter utama, Miguel.
Seluruh kisah dalam film tersebut terinspirasi dari kisah keluarga lokal di Meksiko. Produser film itu juga bertemu dengan salah seorang nenek yang akhirnya menjadi salah satu karakter di film itu.
Nenek tersebut ialah Maria Salud Ramirez Caballero. Namun saat orang-orang ingin merayakan Halloween di tahun ini dengan menonton kembali Coco, terdapat kabar sedih yang meliputi mereka.
Pada Senin (17/10), Roberto Monroy, Sekretaris Pariwisata Negara Bagian Michoacán di Meksiko, berduka atas kematian Maria yang tutup usia 109 tahun. "Mama Coco, wanita tak kenal lelah dan teladan hidup, menjadi inspirasi bagi karakter tercinta yang berkeliling dunia. Doa saya untuk istirahatnya dan agar keluarganya menemukan kedamaian diri," ungkapnya.
Para penggemar Coco turut bersedih mendengar berita ini. (OL-14)